Minggu, 22 Juni 2014

Doa

Engkau memohon, Allah kan kabulkan
Jika tidak sekarang, mungkin nanti
Menghadaplah padaNya
Disepertiga malam terakhir
Diantara adzan dan iqamah
Datanglah padaNya dalam sujudmu
Itulah keadaan terdekat antara hamba dengan Tuhan
Sebutlah pintamu
Ketika hujan mengguyur bumi
Bawalah harapanmu
Saat puasa kau lepas dengan berbuka
Angkat tanganmu sejajar wajah
Lirihkan suaramu
Jangan keraskan karena Tuhan tidak tuli
Jangan pula direndahkan tapi ditengah2nya
Merendah dirilah padaNya
Rendahkan pula hatimu
Memintalah dengan harap dan cemas
Kemudian yakinlah akan maha pengasihNya
Bahwa doamu akan diijabah
Jangan jadikan hatimu lalai dan lengah
Sebab itu penghalang
Yakinlah dari hati sedalam-dalamnya
Allah tak kan sia-siakan
Siapa yang benar-benar meminta

Selasa, 17 Juni 2014

Lab Fotonik dan para DIVAnya

Ini adalah tempat belajar? Hehe,, iya donk...
Lebih tepatnya sih bagiku tempat mempelajari apa sih itu
ZnO, BHJ, Comsol, Mathcad, Gamry Echem Analyst
Trus dengan istilah injeksi, ekstraksi, absorpsi, difusi, disosiasi,
asosiasi (yang ini mah ngarang,, :D)
Tapi disini juga belajar yang namanya persahabatan
Belajar yang namanya saling menyemangati
Belajar yang namanya saling peduli
Meskipun lab kecil kita ini dipenuhi oleh para ladies
Tapi nggak pernah tuh kayak di pasar
Soalnya divaaaa sih,, hehe
Di lab kita ngapain aja?
Huuu,, jangan ditanya
Kerja jalan, ngobrol nggak pernah absen
Klo plang udah kesorean
Shalat di atas meja pun jadi,, hehe.. (benar nggak jenk Net)
Maklum lab penuh dengan botol2 ajaib
Akan inget banget dengan
Teh Wati, mbak Herlin, mbak Naily, jenk Nety
Teman satu perjuangan asuhan Dr. Rahmat
Kadang sesuatu, klo balik dari kimia
Pertanyaan yang pertama muncul adalah
"Brapa Jsc nya yol?"
Hahaaaa,,,
Trus tiap jam 3an slalu ada yang rutin datang
Yang udah nyebarin demam Frozen, hehe
Ini dia si cantik Naura asisten pribadinya teh Wati

Ini adalah tempat belajar
Dan mungkin ada juga yang ktemu jodoh disini (colek mbak Herlin, mbak Naily,, peace mbak ^^)

Tempat itu Lab Fotonik namanya ^^"
Mungkin suatu hari nanti kita akan rindu dengan tempat ini...