Sabtu, 01 Desember 2012

Anak Jalanan


Kerap kulihat dirimu di persimpangan jalan
Takut bukan dirimu
Terik matahari adalah temanmu
Kulitmu tergores kabut, dekil bahkan
Kuingat, seumurmu mana kumengerti tentang uang
Yang kutahu main ini itu
Kesana kemari dengan teman-temanku
Sedangkan kamu berpacu dengan lampu merah
Demi uang receh yang belum tentu kamu dapat
Aku hanya tak tega
Inginku mendekatimu
Tapi aku tahu dibelakangmu ada yang mengawasimu
Tapi sungguh, pilu hatiku
Engkau masih kecil
Jalanmu masih panjang
Seharusnya kamu memakai seragam merah putih
Atau merasakan tempat bermain yang aman
Sungguh,,, seharusnya masa kecilmu indah dari ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar